Rabu, 24 September 2014



Assalamualaikum wr.wb…

Teman- teman di kegiatan PATI yang selama saya ikuti,alhamdulillah saya mendapat ilmu yang belum saya temui sebelumnya, dengan kegiatan PATI yang kurang lebih saya lakukan selama seminggu saya mendapatkan banyak sekali ilmu diantaranya:pembelajaran  internet,e-mail, google drive, blog dan masih banyak lagi yang bisa teman- teman dapatkan disana.

Di kegiatan PATI teman- teman juga akan mendapatkan evaluasi- evaluasi dan tugas pembuatan blog, yang akan di nilai oleh pembina, tapi tenang saja teman, sebelumnya teman  nanti akan diberi materi untuk pengerjaanya, agar teman sekalian tidak terlalu susah mengerjakan,ini ada beberapa tips dari saya di kala teman- teman mengerjakab tugas dari pembina di PATI :

1. Pertama jangan pernah menunda waktu dalam mengerjakan evaluasi yang diberikan

2. Pada saat membuka kuliah-ppai.umm.ac.id untuk mengerjakan tugas, jika lelet pada waktu ingin mengerjakan sebaiknya tidak dikerjakan, karena bisa jadi dipertengahan waktu akan tersendat dan akan menjadi dampak negatif,karena soal - soalnya dikerjakan secara online

3. Kerjakan dengan teman-teman agar lebih mudah

4. Membuka Tab soal sebanyak-banyaknya

5. Dan baca bismillah sebelum mengisi jawaban

Itu mungkin sedikit catatan dari saya selama mengikuti kegiatan PATI, Semoga bermanfaat bagi teman- teman , SALAM SUKSES!!

Wassalamualaikum.wr.wb…


Jika berbicara tentang teknologi, tentunya tidak bisa dipisahkan dari kehidupan manusia. Selamanya, selama peradaban manusia masih ada, teknologi akan terus menjadi hal terpenting dalam kehidupan. Hal yang saat ini sedang menjadi trand dan ramai diperbincangkan adalah teknologi informasi dan komunikasi (TIK) yang mana merupakan salah satu hal terpenting di abad ini. Tidak dapat dipungkiri kalau TIK tidak bisa dipisahkan dari kehidupan manusia. Mulai dari anak kecil hinga orang tua, pedagang kecil hingga pengusaha besar, baik disadari maupun tidak sudah begitu tergantung pada TIK.
Jika dilihat dari kacamata sejarah, TIK sesungguhnya sudah mulai dikenal manusia sejak beratus-ratus berabad-abad lalu. Sejak manusia diciptakan di muka bumi ini, manusia sudah mulai mencoba berkomunikasi dengan symbol-simbol dan isyarat. Hal ini merupakan titik awal perkembangan TIK. Manusia yang lebih maju dan modern mampu berkomunikasi secara lisan dan mulai mampu mendokumentasikan informasi dalam bentuk tulisan dan ukiran baik dalam bentuk simbol maupun gambar.
Pada jaman lalu, teknik pendokumentasian informasi pun masih sanat sederhana, tetapi akhirnya terus berkembang dengan sanat pesat hingga saat ini. Beberapa alat yang digunakan pada zaman dulu antara lain, tulang, batu, kulit kayu, tanah liat, dan kulit binatang. Adapun karakteristik dari cara penyampaian informasi pada zaman dahulu adalah informasi menyebar dengan lambat dan kurang efektif

lukisan pada dinding gua, contoh dokumentasi informasi jaman purba

Setelah masa revolusi industri, alat-alat mekanik bahkan elektronik mulai ditemukan, termasuk didalamnya alat-alat yang mampu membuat penyebaran informasi menjadi lebih mudah dan efektip. Jika pada awalnya orang yang berjarak jauh hanya mampu berkomunikasi lewat surat atau melalui kurir, maka pada abad pertengahan ini sudah mulai digunakan telegraf. Beberapa tahun kemudian, Alexander Graham Bel menemukan telepon yang mampu dipakai untuk berkomunikasi oleh orang walaupun berjarak jauh.

TIK berkembang dengan sangat pesat hingga saat ini. Saat ini, jarak dan waktu seakan tidak lagi menjadi halangan dalam berkomunikasi. Orang yang berada di pulau yang berbeda bahkan negara yang berbeda kini sudah mampu melakukkan komunikasi bahkan mampu ditampilkan secara visual. Salah satu hal yang sedang menjadi trend sat ini adalah kegiatan yang berbasis internet dan elektronik. Beberapa contoh diantaranya adalah e-learnig, e-banking, e-library, e-labolatory, e-mail dan sebagainya. Aktivitas-aktivitas berbasis elektronik ini sudah pasti sangat membantu kegiatan manusia. Dengan hal tersebut di atas, dimensi ruang dan waktu tidak lai menjadi hambatan. Selain itu,proses pengolahan data pun semakin cepat dan efisien. Berbagai barang elektonik mulai dari televise, handphone, pager, PDA, laptop hingga palmtop sudah menjadi barang-barang yang tidak asing lagi bagi masyarakat. Perkembangan TIK pun semakin pesat seiring dengan ditemukannya alat-alat yang lebih canggih.

Melihat apa yang terjadi saat ini, dapat dibayangkan apa yang mungkin dapat terjadi di masa nanti. Jauhnya jarak tidak lagi akan terasa. Kelak komunikasi jarak jauh akan dilakukan dengan hologram tiga dimensi yang begitu nyata. Pekerjaan-pekerjaan manusia akan mulai dikerjakan oleh robot yang bekerja secara otomatis dan mampu belajar dari pengalamannya sehingga mampu mengkoreksi kesalahan yang ia lakukan dengan sendirinya. Teknologi komputer pun akan berkembang dengan pesat. Komputer masa depan akan mampu merespon tindakan-tindakan manusia dan memahami bahasa manusia. Lebih canggihnya lagi, komputer generasi yang akan datang diramalkan, akan memiliki perasaan layaknya manusia.

Melihat fakta dan gambaran masa depan seperti diuraikan di atas, muncul satu kekhawatiran, “Akankan eksistensi mausia digantikan oleh komputer?” dan “Akankah manusia mampu bertahan dari kepunahan?”. Satu hal yang patut kita sadari dan tekadkan, “Teknologi dibuat untuk membantu manusia, bukan untuk memperbudak manusia”.
dipindahkan dari http://iradewa.chevonest.com/iptek/perkembangan-teknologi-teknologi-informasi-dan-komunikasi


sumber : http://iradewa.com/perkembangan-teknologi-informasi-dan-komunikasi.htm#ixzz3EIQG6McA 
Manusia adalah makhluk yang diciptakan tuhan sebagai satu-satunya makhluk yang berbudaya, dimana kebudayaan memiliki pengertian sebagai seluruh sistem gagasan, tindakan, dan hasil karya manusia dalam rangka kehidupan masyarakat yang dijadikan manusia dengan belajar (Koentjaraningrat)

JJ Honigman dalam bukunya "the world of man" (1959) membedakan gejala kebudayaan yang bisa ditemui kedalam tiga tahap yaitu Ide, Aktivitas, dan yang terakhir adalah Artifak atau totalitas dari hasil fisik yang berupa perbuatan, karya yang bersifat konkret.

MELAYU

Tuah sakti hamba negeri esa hilang dua terbilang 
Patah tumbuh hilang berganti takkan melayu hilang di bumi

Orang Melayu memiliki identitas kepribadian pada umumnya yaitu  adat-istiadat Melayu, bahasa Melayu, dan agama Islam. Dengan demikian, seseorang yang mengaku dirinya orang Melayu harus beradat-istiadat Melayu, berbahasa Melayu, dan beragama Islam. Maka dari itu jika diperhatikan adat budaya melayu maka tidak lepas dari ajaran agama Islam seperti dalam ungkapan pepatah, perumpamaan, pantun, syair, dan sebagainya menyiratkan norma sopan-santun dan tata pergaulan orang Melayu.

Adat
Aturan-aturan tentang beberapa segi kehidupan manusia yang tumbuh dari usaha orang dalam suatu daerah yang terbentuk di Indonesia sebagai kelompok sosial untuk mengatur tata tertib tingkah-laku anggota masyarakatnya. Di Indonesia, aturan-aturan tentang segi kehidupan manusia itu menjadi aturan hukum yang mengikat dan disebut hukum adat (Yayasan Kanisius, 1973).

di melayu terdapat tiga jenis adat yaitu adat sebenar adat atau adat yang memang tidak bisa diubah lagi karena merupakan ketentuan agama , adat yang diadatkan adalah adat yang dibuat oleh penguasa pada suatu kurun waktu dan adat itu terus berlaku selama tidak diubah oleh penguasa berikutnya, dan adat yang teradat adalah konsensus bersama yang dirasakan baik, sebagai pedoman dalam menentuhan sikap dan tindakan dalam menghadapi setiap peristiwa dan masalah-masalah yang dihadapi oleh masyarakat.

Adat-istiadat yang merupakan pola sopan-santun dalam pergaulan orang Melayu di Riau sebenarnya sudah lama menjadi pola pergaulan nasional sesama warga negara. Bahasa Melayu yang telah menjadi bahasa nasional Indonesia mengikutsertakan pepatah, ungkapan, peribahasa, pantun, seloka, dan sebagainya, sehingga tidak mudah untuk mengidentifikasi pepatah dan peribahasa yang berasal dari Melayu dan yang bukan dari Melayu.

Karakteristik
Orang Melayu sangat identik dengan kesopanan dalam pergaulan dimana bisa kita lihat dalam sebuah karya sastra melayu :

Hidup sekandang sehalaman 
tidak boleh tengking-menengking 
tidak boleh tindih-menindih 
tidak boleh dendam kesumat 

Yang patut dipatutkan
Yang tua dituakan
Yang berbangsa dibangsakan
Yang berbahasa dibahasakan

 dan Orang Melayu sangat identik dengan sikap gotong royong yang dapat dilihat pada :

Lapang sama berlegar
Sempit sama berhimpit
Lebih beri-memberi
Kalau berjalan beriringan


Ciri Khas Budaya Melayu

  • Ada Upacara Lingkaran Hidup mulai dari proses pernikahan, kelahiran di 7 bulan awal yang dikenal dengan nama Lenggang perut, hingga kelahiran bayi dimana ada pemotongan rambut bayi (aqiqah), kemudian upacara kematian dari 40 hari hingga 100 hari
  •  Memiliki tari zapin dan rentak sembilan yang sangat umum dikenal orang Indonesia
  • Seni tenun yang khas dimana dikenal kain songket
  • Orang melayu sangat mahir dalam kegiatan berbalas pantun.


Fakta Melayu
orang melayu umumnya di idenditaskan sebagai orang yang tinggal di tanah melayu, beragama islam, dan melaksanakan adat istiadat melayu, namun sebenarnya melayu sendiri ibarat rumah yang di isi oleh berbagai macam penghuni dengan berbagai macam jenis pandangan hidup pula dan tidak harus orang yang mendiami daerah melayu. dikarenakan dalam perkembangan zaman melayu memiliki berbagai macam versi.

sumber : http://pointofauthorities.blogspot.com/2011/11/kebudayaan-melayu.html
   Jurusan Teknik Mesin di UMM sudah berdiri pada 1980 dan telah meluluskan lebih dari 4000 Sarjana Teknik Mesin yang berkarier di bidang: pertambangan dan energy, manufaktur, akademisi baik di dalam maupun luar negeri. Jurusan ini dikelola oleh 24 Dosen yang bergelar Doktor dan Magister.Lulusan dibekali dengan ketrampilan dan keahlian bidang teknik mesin antara lain Desain dan Konstruksi Mesin, Konversi Energi, Produksi Pemesinan dan Pembentukan. Fasilitas laboratorium antara lain, Fisika, Kimia, Gambar dan Elemen Mesin, CAD dan CAM, Fenomena Dasar Mesin, CNC, Pneumatik dan Hidraulik, Pengujian Logam dan Metallurgy, Pengujian Prestasi Mesin, Metrologi, Pengukuran dan Instrumentasi, Bengkel, serta Industri. Dukungan ekstra kurikuler terdiri atas Otomotif, Roket, Robotik, Rekayasa Disain, dan kegiatan penalaran, sosial kemasyarakatan dan minat-bakat.


 Perkembangan Teknik Mesin di UMM
   Jurusan Teknik Mesin UMM berdiri tahun 1978 yang pada awalnya menyelenggarakan  Program Sarjana Muda. Pada tahun 1981 memperoleh Status Terdaftar melalui SK No  094/0/1981. Penyelenggaraan Program Sarjana Strata 1 dilakukan pada tahun 1985 dengan Status Terdaftar melalui SK No. 070/0/1985 tertanggal 18 Pebruari 1985 dan Status Disamakan diperoleh pada Tahun 1991. Status Akreditasi B diperoleh pada Tahun 1998 dan kemudian diperbaharui dan Akreditasi B dipertahankan dengan dikeluarkannya SK Nomor: 022/BAN-PT/Ak-XI/S1/IX/2008 tertanggal 12 September 2008  Secara struktural Jurusan Teknik Mesin ini dibawah Fakultas Teknik bersama jurusan Teknik Sipil, Teknik Elektro Program studi Teknik Elektro Strata 1 dan Diploma III Elektronika, Teknik Industri dan Teknik Informatika.

 Visi Jurusan
 Menjadikan Jurusan Teknik Mesin sebagai pusat pelayanan pendidikan, pelatihan dan pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi permesinan serta dapat melayani kebutuhan masyarakat sesuai nilai-nilai Islam. 

Misi Jurusan
1. Menyelenggarakan Pendidikan dan Pelatihan (pengajaran) yang bermutu
2. Menyelenggarakan Pengabdian pada Masyarakat guna Mewujudkan Kesejahteraan Masyarakat
3. Menyelenggarakan Penelitian yang dapat Memberikan Sumbangan Terhadap Perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi
4. Menyelenggarakan Kerjasama dengaqn Pihak Lain untuk Keberlangsungan dan Eksitensi Teknik Mesin atau Lembaga ke Depan

Dengan demikian segala sesuatu perkembangan dan kesempatan yang dimiliki harus dicoba untuk digapai demi memajukan institusi agar dapat selalu diterima masyarakat

Keunggulan Teknik Mesin:
Lulusan program studi ini memiliki kemampuan merekayasa mesin modern, produksi dan pemeliharaan mesin yang sangat banyak digunakan untuk kepentingan industri.

Prospek Karir:
Peluang kerja lulusan sangat besar antara lain bekerja di instansi pemerintah (Bappeda, Bappenas, Departemen Energi dan Sumber Daya Mineral, Deperindag, Dephub), industri mesin, industri kimia, jasa konstruksi mesin, konsultan teknik, peneliti, dan tenaga pengajar di perguruan tinggi.


Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) adalah perguruan tinggi swasta terakreditasi "A" dengan Nomor SK: 074/SK/BAN-PT/Ak-IV/PT/II/2013, yang berpusat di kampus III terpadu Universitas Muhammadiyah Malang, Jalan Raya Tlogomas 246 Kota Malang, Jawa Timur. Universitas yang berdiri pada tahun 1964 ini berinduk pada organisasi Muhammadiyah dan merupakan perguruan tinggi Muhammadiyah terbesar di Jawa Timur. UMM termasuk dalam jajaran PTS terkemuka di Indonesia bersama UII dan UMY. Oleh karena didominasi warna dinding putih, UMM sering disebut sebagai kampus putih

   UMM merupakan salah satu universitas yang tumbuh cepat, sehingga oleh PP Muhammadiyah diberi amanat sebagai perguruan tinggi pembina untuk seluruh PTM (Perguruan Tinggi Muhammadiyah) wilayah Indonesia Timur. Program-program yang didisain dengan cermat menjadikan UMM sebagai "The Real University", yaitu universitas yang benar-benar universitas dalam artian sebagai institusi pendidikan tinggi yang selalu komit dalam mengembangkan Tri Darma Perguruan Tinggi

   Pada sekarang ini Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) menempati 3 lokasi kampus, yaitu kampus I di Jalan Bandung 1, kampus II di Jalan Bendungan Sutami 188 A dan kampus III di Jalan Raya Tlogomas 246. Kampus satu yang merupakan cikal bakal UMM, dan sekarang ini dikonsentrasikan untuk program Pasca Sarjana. Sedangkan kampus II yang dulu merupakan pusat kegiatan utama , sekarang di konsentrasikan sebagai kampus Fakultas Kedokteran dan Fakultas Ilmu Kesehatan. Sedangkan kampus III sebagai kampus terpadu dijadikan sebagai pusat sari seluruh aktivitas.